Halaman

Selasa, 26 Februari 2019

Persija Tembus Babak 8 Besar

Persija Tembus Babak 8 Besar
Pemain Persija Riko Simanjuntak (kiri) berusaha melewati pemain belakang Tira Persikabo pada lanjutan Liga satu di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi
Persija Tembus Babak 8 Besar – Persija Jakarta menjadi tim ketiga yang lolos menuju babak 8 besar Piala Indonesia setelah PSM Makassar dan Borneo FC. Meraka terus melangkah usai mengalahkan PS Tira-Persikabo di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Kamis (21/2).

Sebelum kick off, agregat masih sama kuat 2-2. Melihat peluangnya belum aman, Persija langsung menerapkan permainan menyerang sejak menit pertama.
“Hasilnya, Macan Kemayoran unggul 1-0 saat laga baru berjalan tiga menit. Adalah Fitra Ridwan yang sukses membobol gawang Tira-Persikabo kawalan Syahrul Trisna Fadillah”.
Meski sudah memimpin, Persija tidak berpuas diri. Mereka terus melancarkan serangan melalui dua pemain sayapnya yakni Riko Simanjuntak dan Bruno Matos. Namun absennya Marko Simic sedikit mempengaruhi kualitas lini depan Persija. Beberapa peluang gagal dimaksimalkan.

PS Tira-Persikabo sendiri bukannya tanpa ancaman. Skuat The Young Warriors beberapa kali menghadirkan kesulitan di lini pertahanan tuan rumah.

Memasuki babak kedua, lini belakang PS Tira-Persikabo kecolongan lagi. Berawal dari tendangan bebas Sandi Sute, bola berhasil disambar oleh Ryuji Utomo. Bek Persija tersebut mampu melepaskan diri dari jebakan offside. Persija unggul 2-0 di menit 73. Kedudukan tersebut bertahan hingga laga usai. Dengan begini, Persija lolos berkat kemenangan agregat 4-2.

sumber : https://radarbekasi.id/2019/02/22/persija-tembus-babak-8-besar/


Treni Bekasi :
Info Lengkap Terupdate, Trending Topik Bekasi, Berita Bekasi, Informasi Bekasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar